2014 Jalan Strategis telah di Hotmix

Kabupaten Banyumas

Jalan-jalan di Banyumas yang tergolong jalan strategis dibangun dengan menggunakan hotmix sehingga kualitas jalan akan meningkat dan umur jalan akan lebih panjang demikian disampaikan oleh kepala Dinas Energi Sumber Daya dan Mineral (SDABM) Kabupaten Banyumas Ir. Irawadi, CES di ruang kerjanya belum lama ini.

Irawadi menjelaskan, jalan di Banyumas dapat dikatagorikan jalan Nasional, jalan Provinsi, Jalan kabupaten, Jalan Desa masing-masing untuk jalan Nasional  sepanjang 180,00 km, Jalan Provinsi 40,00 km,  Jalan Kabupaten  804,78 km dan jalan Desa   3.400,00 km.

 

 

2012

2013

2014

Pembangunan dan Peningkatan Jalan & Jembatan

Rp. 58.657.945.300

Rp. 95.204.750.000

Rp. 137.796.853.472

Pemeliharaan Jalan & Jembatan

Rp. 14.617.500.000

Rp. 25.496.000.000

Rp. 25.554.500.000

Irawadi menambahkan kelebihan  konstruksi perkerasan aspal hotmix dibandingkan dengan perkerasan aspal non hotmix (misal lapen sheet) , antara lain waktu pekerjaan yang relatif sangat cepat sehingga terciptanya efesiensi waktu, ketebalan konstruksi perkerasan hotmix lebih terkontrol, mempunyai nilai struktur lebih tinggi daripada perkerasan aspal lapen sheet, lapisan konstruksi Aspal hotmix tidak peka terhadap air (kedap air),Dapat dilalui kendaraan segera setelah pelaksanaan penghamparan dan pemadatan, mempunyai sifat flexible dan mempunyai kerataan yang tinggi sehingga bisa memberikan kenyamanan bagi pengendara,stabilitas yang tinggi sehingga dapat menahan beban lalu lintas tanpa terjadinya deformasi,tahan lama terhadap gesekan lalu lintas dan faktor cuaca, dan Pemeliharaan yang relative mudah dan murah.

" Formas Pejal secara periodik melakukan kerja bakti perawatan jalan, sedangkan Relawan Jalan melakukan perawatan jalan secara rutin, Dengan kegiatan ini diharapkan kerusakan jalan akan segera teratasi dan umur jalan akan semakin panjang." terangnya

Husein juga mengatakan, tumbuhnya berbagai sektor di Kabupaten Banyumas juga harus didukung oleh infrastruktur yang baik apalagi sebagaian besar masyarakat Banyumas bergerak di UMKM sehingga untuk mengembangkannya perlu didukung dengan infrastruktur yang memadai. .

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


22 11 2014 08:02:30