GUBERNUR RESMIKAN JEMBATAN LINGGAMAS

Kabupaten Banyumas

GUBERNUR RESMIKAN JEMBATAN LINGGAMAS

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pramowo meresmikan Jembatan Linggamas yang menghubungkan Kabupaten Purbalingga dan Banyumas, Kamis (5/3). Peresmian ini sebagai akhir dari penantian warga dua kabupaten Purbalingga dan Banyumas untuk menggunakan Jembatan Linggamas sebagai jembatan penghubung.

Turut hadir pada acara peresmian Bupati Banyumas, Bupati Purbalingga, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) serta para pejabat di dua kabupaten. Turut hadir juga mantan Bupati Banyumas, Marjoko. Pada peresmian juga ditampilkan kesenian calung dari Purbalingga dan kentongan dari Banyumas.

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengatakan dengan telah dibangunnya jembatan ini mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi masyarakat banyak. Dengan terbangunnya jembatan, mobilisasi dua kabupaten semakin lancar dan perekonomian bisa meningkat.

"Kalau melihat ini, sekeliling jembatan bisa dibikin taman, untuk mendukung pariwisata getek," kata Ganjar Pranowo.

Bupati Banyumas, Achmad Husein menyambut baik atas peresmian ini serta berterimakasih pada semua pihak yang telah mambantu pembangunan Jembatan Linggamas. “Untuk membangun jembatan serta infrastruktur jalalan dua kabupaten telah menggeluarkan kurang lebih 45 miliar. Untuk itu masyarakat dihimbau dapat menfaatkan akses ini dengan baik” jelasnya.

Dia menceritakan penggagas Jembatan Linggamas saat kepemimpinan Bupati Marjoko dan Bupati Heru Sudjatmoko.

"Dengan selesainya Jembatan Linggamas semoga masyarakat di Banyumas dan Purbalingga makmur, waras, wareg dan wasis,"jelas dia.

 


06 03 2015 09:48:41