Dharma Wanita Kabupaten Gelar Pelatihan Kesehatan

Kabupaten Banyumas

 

Dharma Wanita Kabupaten Gelar Pelatihan Kesehatan

 

PURWOKERTO : Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Banyumas mengelar acara Pelatihan kesehatan, Rabu, (22/03/16) di Graha Satria Purwokerto. Acara dibuka oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan Ny Rahayu Widiyanti.

Hadir sebagai narasumber pada acara tersebut dr Hendro Boedhi Hartono, Sp Og dengan materi Kesehatan Reproduksi Perempuan dan Permasalahanya, Tini Hidayatur Rohmah, S. Ag dengan materi hak-hak kesehatan reproduksi perempuan dalam pperspektif islam dan Gizi Optimal untuk Orang Dewasa.

Ketua Dharma Wanita Persatuan Ny Rahayu Widiyanti, dalam sambutannya menjelaskan, pihaknya sangat mendukung diselengarakannya kegiatan Pelatihan kesehatan. Sebab, dengan diselengarakannya kegiatan positif seperti itu diyakini dapat menambah pemahaman dalam hal kesehatan.

Untuk itu, dirinya berharap kepada seluruh peserta agar mengikuti Pelatihan kesehatan dengan sebaik-baiknya. Agar, materi yang telah diberikan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

“Kami berharap ilmu yang didapat dapat disebar luaskan kepada anggota di unitnya –masing-masing” pintanya.

Ny Rahayu juga menerangkan, kesehatan jasmani dan rohani sangat dibutuhkan oleh setiap manusia. Pasalnya, untuk melakukan segala aktifitas sehari-hari menbutuhkan tubuh yang sehat.

“Khusus kepada Ibu-ibu Jelita (Jelang lima puluh tahun) agar belajar mengasihi diri sendiri, jangan pernah iri dan berusaha menikmati hidup, karena pada usia ini anak-anak sudah mulai dewasa jangan terlalu mengkawatirkan, mereka akan mempunyai rejeki sendiri’ jelasnya

Rahyu juga memberi tip agar menjadi wanita paling bahagia. “Kita akan sehat bila kita bahagia, untuk mewujudkan hal tersebut syukuri hal-hal kecil, raway diri dengan baik, nikmati hari ini, tinggalkan kebiasaan buruk, bahagiakan orang lain dan kerjakan yang kita sukai asal itu tidak bertentangan dengan norma agama maupun pemerintah” terangnya.

 

 


Rabu, 23 Maret 2016