SMP N 1 Baturraden Maju Lomba Adiwiyata Nasional

Kabupaten Banyumas

SMP N 1 Baturraden Maju Lomba Adiwiyata Nasional

 

BANYUMAS : Tim verifikasi lomba sekolah Adiwiyata tingkat nasional 2016 melakukan verifikasi kepada Sekolah SMP Negeri 1 Baturraden, Kamis (13/10/2016). Tim diterima oleh jajaran sekolah, disambut oleh Satgas Adiwiyata guru, karyawan dan komite. Sementara para siswa menyambut dengan iringan music kentong dan paduan suara serta yel yel adiwiyata.

 

Tim dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, masing masing Suyanto dan Albert, melakukan verifikasi berdasarkan dokumen yang telah diserahkan. Kedatangan tim verifikasi lomba Sekolah Adiwiyata tingkat nasional di SMPN 1 diterima Kepala Dinas Pendidikan Purweadi Santoso dan Kepala Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Banyumas Suyanto.

 

Kepala Sekolah Herry Nuryanto Widodo dalam paparanya, meyampaikan sekilas sekolahnya, yang  telah memiliki kelengkapan kriteria perlombaan sekolah Adiwiyata. Sekolah yang memiliki areal sekitar dua hektar itu, sudah tertata dengan baik.

 

“Selama ini kami telah berupaya untuk melakukan kerja wama dengan warga sekolah termasuk komite sekolah dalam hal pemahaman pola hidup sehat di lingkungan sekolah. Harapan kami agar SMPN 1 Baturraden, semua warganya memiliki budaya hidup bersih, sehat dan berwawasan lingkungan,”papar Herry.

 

Herrry menambahkan bahwa setiap mata pelajaran, dilakukan dengan memasukan materi, edukasi lingkungan kepada para siswa. Selain itu dalam edukasi para siswa juga diajarkan membuat bank sampah, nantinya sampah tersebut diolah kembali hingga menghasilkan produk yang memiliki nilai jual. Demikian juga para siswa diajarkan cara membuat tanaman hydroponic.

 

“Selain itu kantin sekolah yang ramah lingkungan, dengan tidak menjual makanan yang mengandung perasa, pewarna dan pengawet, serta tidak menggunakan plastic dan seterofoam untuk bungkus makanan, bahkan anak diwajibkan membawa alat makan dan minum sendiri,” tambahnya

 

Ketua Tim Verifikasi Lomba sekolah Adiwiyata tingkat nasional 2016, Suyanto, mengatakan kedatangannya di SMP N 1 Baturraden untuk melakukan verfikasi langsung sesuai dengan dokumen-dokumen yang telah diserahkan. Dijelaskan, dalam lomba ini pihaknya tidak melihat hasil, tapi lebih pada upaya yang telah dilakukan sekolah terkait dengan lingkungan.

 

"Verifikasi yang dilihat di lapangan, bukan pada hasil penilaian, tapi penekanan pada upaya sekolah yang dilakukan mulai dari awal hingga berhasil," jelasnya.

 

Lebih lanjut Suyanto menuturkan, ada empat kriteria penilaian lomba sekolah Adiwiyata, yakni kebijakan berwawasan lingkungan, pelaksanaan kurikulum berbasis lingkungan, pelaksanaan berbasis partisipasi dan pengelolaan sarana pendukung ramah lingkungan. “Tim verifikasi sekolah Adiwiyata telah menerima sekitar 800 dokumen, salah satunya sekolah ini” katanya.

 

Sementara itu Kepala Badan Lingkungan Hidup Suyanto menjelaskan selain SMP N 1 Baturraden yang mendapat kunjungan Tim tahun 2016 adalah SMA N Sokaraja, SMP N 1 Rawalo dan SMP N 1 Pekuncen.

 

 


Jumat, 14 Oktober 2016