DKR WANGON GELAR PELATIHAN JURNALISTIK
DKR WANGON GELAR PELATIHAN JURNALISTIK
Dewan Kerja Ranting (DKR) Wangon berkerja sama dengan Humas Abdimas Kwarcab Banyumas mengadakan pelatihan jurnalistik dan fotografi. Pelatihan tersebut diadakan Minggu (10/9) di Aula SMK Bunda Satria Purwokerto.
Ketua DKR Wangon Dimas Rendianto mengatakan pelatihan jurnalistik dan fotografi merupakan program praktis Bidang Hubungan Masyarakat (Humas), bertujuan mengasah kemampuan warga Pramuka se Binwil Jatilawang dalam bidang pers dan jurnalistik.
“Kegiatan diikuti sebanyak 64 peserta yang terdiri Dewan Ambalan dan Dewan Saka dari Pramuka Penegak se Binwil Jatilawang,” kata Dimas
Materi diisi oleh Andalan Cabang Urusan Pers dan Media, Bidang Humas Kwarcab Banyumas, Parsito. Ia menyampaikan materi dasar mengenai jurnalistik berupa unsure unsur berita yaitu 5 w + 1 h. Dengan memahani unsur tersebut, para peserta dapat memulai menulis berita.
“Berita harus memenuhi 6 unsur, antara lain kegiatan apa, kapan dilaksanakan, dimana, siapa peyelenggara, siapa peserta, bagaimana kegiatan itu dimulai. Sebagai penulis kita harus mendapatkan data data tersebut sebelum menulis,” kata Parsito
Parsito menambahkan unsur unsur tersebut harus terpenuhi dalam penulisan berita agar informasi mudah dicerna oleh pembaca. Modal penulis bertanya dan mencatat unsur tersebut, untuk ditulis menjadi informasi dan dikirim ke media.
“Kekuatan media itu sangat luar biasa, karena dapat mengubah cacing seperti naga. Artinya suatu kegiatan yang kecil apabila dipublikasikan melalui media, akan diketahui banyak orang,” terang Parsito.
Selaku Ancu Pers Parsito mengharapkan dengan pelatihan jurnalistik secara berkala dan berganti tempat akan mewujudkan Pramuka sebagai sumber berita
Senin, 11 September 2017