Sako Ma’arif NU Banyumas Dilantik, Momentum Kebangkitan Pramuka Ma'arif

Kabupaten Banyumas

Wakil Ketua Bina Satuan Kwarcab Banyumas Pujatman Agung Nugroho, SE atas nama Gerakan Pramuka Kwartir Nasional melantik Majelis Pembimbing Satuan Komunitas (Mabisako) Ma'arif NU yang berjumlah 8 orang dan Pengurus Satuan Komunitas Ma'arif NU Banyumas masa bakti 2021-2026 yang berjumlah 31 orang, Senin (08/11/2021) di Pendopo Sanggar Bakti Pramuka Kwarcab Banyumas. Ketua Harian Mabisako dijabat oleh Ketua LPP Maarif NU Banyumas Prof Dr Fauzi, M. Ag dan Ketua Pengurus Sako Maarif dijabat oleh Musmualim, S.Pd.I, M.Pd.I.

Ketua Mabisako Ma’arif NU Banyumas Prof Dr Fauzi M. Ag mengatakan pihaknya semakin konsisten dalam pengutaan struktur dan pengembangan sumberdaya manusia dalam kepramukaan, salah satunya dengan Pelantikan Mabi dan Pengurus Sako. Hal tersebut didasari pada potensi yang dimiliki olah Maarif, dan pengurus adalah orang yang terpilih dari ribuan tenaga pendidik dan kependidikan.

"Pengurus harus mengenali potensi. Kita mempunyai 200 lebih lembaga pendidikan, 42 ribu lebih anak didik dan 3 ribu lebih tenaga pendidik dan kependidikan. Ini yang harus digarap dan menjadi PR pengurus," katanya.

Menurut Fauzi pendidikan kepramukaan sejalan dengan pendidikan karakter yang selama ini diajarkan dalam NU yang berfaham Aswaja An-Nahdliyah. Untuk itu ia berharap Sako Ma’arif NU Banyumas harus menjadi garda terdepan untuk mengawal dan membina anak-anak muda yang berjiwa nasionalis dan religius.

"Saya berharap dengan pelantikan ini menjadi momentum kebangkitan Pramuka Maarif NU, kedepan saya juga berharap bicara Pramuka Banyumas, Sako Maarif akan menjadi pusat unggulan dan rujukan Pramuka Banyumas," tegasnya

Sementara itu Wakil Ketua Bina Satuan Kwarcab Banyumas Pujatman Agung Nugroho mengucapkan selamat atas dilantiknya Mabi dan Sako Maarif NU Banyumas.

"Meski secara kelembagaan Sako Maarif disetiap Kwarcab ada, namun yang resmi ada pelantikan dan rapat kerja seperti ini, tidak semua Kwarcab dapat melakukan. Untuk itu ucapan terima kasih kepada Ketua LPP Maarif NU Prof Dr Fauzi M.Ag atas prakarsa ini," katanya.

Agung menambahkan dua tahun terakhir geliat Pramuka Maarif NU telah terbukti memberi kontribusi terhadap prestasi Kwarcab Banyumas.

"Kedepan kita berharap, peran dan kontribusi Sako Maarif lebih maksimal lagi," harapnya.


Selasa, 09 November 2021