10 Muharrom 144 H, SD NU Master Gelar Bazar Sembako Murah

Kabupaten Banyumas

Bertepatan dengan Hari Asyuro 10 Muharrom 1444 H, SD NU Master Sokaraja bekerja sama dengan Persatuan Orangtua Murid dan Guru (POMG) menggelah Bazar Sembako Murah dengan sasaran masyarakat lingkungan sekitar sekolah, masyarakat kurang mampu (duafa).

Kegiatan ini dilaksanakan di halaman Sekolah SD NU Master Sokaraja, Senin (8/8/2022).

Momentum Tahun Baru Islam dan 10 Muharrom menjadi kegiatan rutin sekolah yang dikepalai oleh Dani Sistriani, S.Pd ini, dengan tujuan untuk bersama-sama dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat sekitar melalui program bazar sembako murah.

Dikatakan oleh kepala POMG SD NU Master Sokaraja, Lani Adriana, S.Sos bahwa total nominal program ini sebesar Rp.10.800.000 yang semuanya dibelanjakan untuk membeli sembako dan kebutuhan pokok lainnya yang selanjutnya untuk kegiatan bazar sembako murah. Tebus murah sembako seharga Rp 30.000 masyarakat akan mendapatkan 1 liter minyak goreng, 1 kg gula pasir, Mie kering, kecap dan teh.

"Alhamdulilah, untuk total besaran semua Rp. 10.800.000 berasal dari kas POMG dan donatur dari wali murid lain, untuk selanjutkan kita bagikan kembali dalam bentuk tebus murah seharga Rp. 30.000 untuk masyarakat sekitar sekolah." terangnya.

Dari pihak sekolah juga sangat mendukung kegiatan yang digawangi oleh para wali murid ini. Hal ini bisa menunjukan dan meningkatkan sinergitas antara sekolah dan para wali murid untuk memotivasi rasa sosial untuk berbagi bersama dengan masyarakat sekitar sekolah.

Dijelaskan oleh kepala sekolah SD NU Master Sokaraja, Dani Sistriani, S.Pd menyampaikan program di momen Tahun Baru Islam dan 10 Muharom ini menjadi program rutin sekolah untuk memupuk jiwa sosial kepada sesama yang setiap tahunnya dikemas dengan program program yang berbeda.

" Kami mengucapkan terima kasih kepada para wali murid yang diwakilkan oleh pengurus POMG yang telah melaksanakan kegiatan bazar murah, ini menjadi sebuah sinergitas sekolah dengan para wali murid di momen 10 Muharrom semoga melalui kegiatan semacam ini masyarakat bisa terbantukan dan lebih penting lagi kita bersama memupuk rasa sosial kemanusian diantara kita." ujar kepala sekolah SD NU Master tersebut.

Edi Guntoro


Selasa, 09 Agustus 2022