Bupati Lantik Ketua dan Wakil Ketua Baznas Kabupaten Banyumas Baru Periode 2022 - 2027

Kabupaten Banyumas

Putwokerto - Bupati Banyumas Ir. H. Achmad Husein melantik Ketua dan Wakil Ketua baru Baznas Kabupaten Banyumas periode 2022 - 2027, Selasa (25/10/2022) di Pendopo Sipanji, Purwokerto. Turut hadir pada pelantikan tersebut Ketua Baznas Provinsi Jawa Tengah Dr. KH. Ahmad Daroji, M.Si, Forkompimda Kabupaten Banyumas serta para OPD lain.

Pelantikan yang menetapkan Hj. Khasanatul Mufidah sebagai ketua Baznas sesuai dengan surat keputusan bupati Banyumas Nomor 451/638/Tahun 2022. Sementara untuk jabatan Wakil Ketua I adalah H. Muhammad Ridwan, Wakil Ketua II H. Abdul Munir, Wakil Ketua III H. M. Tohar dan Wakil Ketua IV H. Kodir.

Dalam sambutannya, Ketua Baznas Provinsi Jawa Tengah Ahmad Daroji mengatakan bahwa Baznas merupakan tangan kiri bagi Bupati dan tangan kanannya adalah APBD

“Dua-duanya sama untuk kesejahteraan masyarakat Banyumas hanya keterbatasan pada APBD dan prosedural,” jelasnya.

Pada kesempatan tersebut Bupati Banyumas Achmad Husein menyampaikan bahwa Baznas itu harus bisa mengumpulkan para muzaki di Kabupaten Banyumas sebanyak-banyaknya dan para muzaki akan mau memberikan sodaqoh-sodaqoh atau infaq jika pengelolaannya berintegritas.

“Ini penting sekali bagaimana cara pengelolaannya, cara mengorganisirnya dan pimpinannya yang berintegritas maka para muzaki akan trust atau percaya,” jelasnya.

Achmad Husein menambahkan pesan bahwa baznas itu bukan golangan NU ataupun Muhammadiyah tetapi Baznas adalah untuk semua golongan.

“Tidak hanya itu baznas bukan hanya untuk orang islam saja tetapi dengan kondisi darurat, kecuali dalam hal zakat itu islam,” jelasnya.


Rabu, 26 Oktober 2022