Kabupaten Banyumas Raih Penghargaan Kategori Pemerintah Kabupaten Kota Informatif

Kabupaten Banyumas

SEMARANG - Pemerintah Kabupaten Banyumas berhasil meraih prestasi bagi Pemerintah Kabupaten Banyumas dalam ajang Anugerah Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2022 Kategori Pemerintah Kabupaten Kota Informatif. Penganugerahan Keterbukaan Informasi Badan Publik lingkup Provinsi Jawa Tengah diberikan Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah di Rama Shinta Ballroom Patra Semarang Hotel dan Convention, Jumat malam (16/12/22).

Penghargaan Anugrah Keterbukaan Informasi Publik ini dihadiri oleh perwakilan dari Kabupaten Banyumas yaitu Drs. Yayah Setiyono Kepala Dinkominfo Kab.Banyumas selaku Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) bersama jajaran staffnya.

Ketua Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah Drs. Sosiawan, MH dalam sambutannya mengatakan tema kali ini yaitu mewujudkan badan publik yang terbuka dan inovatif dalam pelayanan guna mewujudkan good goverments.

"Kami memandang antara pelayanan publik dengan keterbukaan informasi publik adalah dua sisi dari satu mata uang, harapannya keterbukaan informasi publik tidak berhenti, tidak hanya cukup pada hal-hal teknis yang sifatnya administratif dan konsep yang prosedural namun, harus bermanfaat dan terimplementasikan pada pelayanan yang harus dimiliki oleh seluruh badan publik yang ada di provinsi Jawa Tengah ini." Sambutnya.

Pada kesempatan ini, Handoko Agung Saputra,S.Sos, Komisi Informasi Pusat, juga menyampaikan selamat atas pencapaian Provinsi Jawa Tengah yang untuk kali kelima menjadi peringkat nomor satu.

"Metode monev 2023 akan disamaratakan di tingkat Kabupaten/Kota hingga SKPD," ucapnya.

Mengawali acara penghargaan Panca Adikarya Tinarbuka diberikan khusus kepada Dinkominfo Provinsi Jawa Tengah yang diserahkan oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah H. Taj Yasin Maimoen kepada Kepala Dinkominfo Prov Jawa Tengah Riena Retnaningrum,SH.

 Wakil Gubernur Jawa Tengah H. Taj Yasin Maimoen menyapaikan arahan pada acara penganugerahan Keterbukaan Informasi Badan Publik Provinsi Jawa Tengah tahun 2022 ini untuk lebih menekankan upaya nyata perwujudan reformasi birokrasi yang semakin baik di lingkungan masing-masing Badan Publik di Provinsi Jawa Tengah dan mengapresiasikan acara ini sehingga meningkatkan kepercayaan publik antara Pemerintah dan Masyarakat.

"kami mengucapkan selamat kepada Badan Publik di Jawa Tengah yang telah meraih peringkat terbaik selama ini,"Ucap Wagub Jateng.


Sabtu, 17 Desember 2022