Peringati Harkitnas ke - 115, Bupati Ajak Masyarakat Banyumas Bangkit

Kabupaten Banyumas

BANYUMAS - Peringatan Harkitnas tahun 2023 ini mengusung tema Semangat untuk Bangkit. Bupati Banyumas Ir Achmad Husein memimpin upacara Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-115 Tahun 2023 di halaman Pendopo Sipanji Purwokerto, Senin pagi (22/05/23). 

Upacara diikuti oleh Wakil Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono, Sekda Banyumas Ir Wahyu Budi Saptono, jajaran Forkopimda Banyumas, perwakilan ASN di lingkungan Setda Banyumas, TNI/Polri serta perwakilan pelajar Sekolah Menengah Atas di Purwokerto dan dikomandani oleh AKP Sutrisno.

Plt Menteri Kominfo Moh. Mahfud MD dalam sambutan yang dibacakan oleh Bupati Banyumas mengajak masyarakat Indonesia untuk tetap merapatkan barisan dan mengobarkan api semangat untuk bangkit demi mewujudkan Indonesia emas 2045.

"Kita patut bersyukur karena dunia telah melalui krisis pandemi Covid-19. Dan hal ini menjadi momentum untuk memaknai Hari Kebangkitan Nasional sebagai upaya membangun semangat kebangsaan pasca pandemi," ucapnya.

Ia menjelaskan pada 5 Mei lalu, Badan Kesehatan Dunia (WHO) telah mengumumkan bahwa status Public Health Emergency of International Concern (PHEIC) atau darurat kesehatan global untuk Covid-19 secara resmi dicabut.

"Kebangkitan Indonesia di tengah krisis dunia telah ditunjukan melalui kiprah kita dengan kepiawaian Indonesia memimpin Forum G-20. Presidensi G20 semakin membawa harum nama Ibu Pertiwi dalam mendorong Semangat Untuk Bangkit di tingkat dunia dengan mengangkat tema “Recover Together, Recover Stronger”, tambahnya.

Kepemimpinan Indonesia di tingkat dunia pun terus berlanjut dengan keketuaan Indonesia dalam forum ASEAN 2023, yang efektif berlaku sejak tanggal 1 Januari 2023 yang lalu.

Dengan hal itu, ia ingin masyarakat Indonesia semakin menunjukan kerja keras, kerja cerdas dan kerja bersama demi kemandirian dan kemajuan bangsa yang berkelanjutan. "Berjuang, belajar, bertumbuh, dan terus melangkah maju dengan Semangat Untuk Bangkit", pungkasnya.


Senin, 22 Mei 2023