Isi Amaliyah Ramadhan, ASN di Lingkungan Setda Ikuti Pengajian
BANYUMAS - Dalam rangka amaliyah Ramadhan 1445H, Pemerintah Daerah Kabupaten Banyumas di Lingkungan Setda, Setwan dan BKAD Banyumas menggelar siraman rohani bagi karyawan dan karyawati. Hal tersebut dilakukan setiap Jum'at dan dimulai pada minggu pertama puasa yang jatuh pada Jum'at (15/3/24) pagi.
Kegiatan yang diadakan di Pendopo si Panji ini pada hari pertama diikuti oleh puluhan pegawai yang terlihat antusias mendengarkan pengajian dari Ust.Mintaraga Eman Surya
Asisten Pemerintahan dan Kesra Nungky Harry Rachmat menjelaskan siraman rohani akan dilakukan 3x selama bulan Ramadhan setiap Jum'atnya
"Hari ini pertama dilakukan, lalu kedepan pada Jum'at tanggal 22 Maret dan 5 April," ujarnya
Ia menuturkan siraman rohani dimulai pada pukul 08.00 sebagai awalan para pegawai sebelum melakukan aktivitas harian. Hal tersebut guna menambah semangat dan motivasi pegawai di pagi hari selama Ramadhan
"Setelah mendengar pengajian biasanya pikiran semakin fresh dan terbuka. Tentunya nanti akan dilakukan dengan pemateri yang berbeda-beda pula. Jadi tidak akan membosankan penyampaiannya," ucapnya
Ditemui seusai mengikuti pengajian, Vista Dini Astika salah satu pegawai di lingkungan Setda Banyumas mengaku senang dan lebih semangat untuk menjalani hari dengan dibuka dengan pengajian yang bersifat religius selama Ramadhan
"Saya sangat mengapresiasi kegiatan seperti ini. Bagus untuk dilakukan," ucapnya
Selain memberikan motivasi dan semangat sebelum melakukan aktivitas di hari Jum'at, ia menuturkan dengan adanya pengajian dapat menambah ilmu agama
"Apalagi nanti setiap Jum'atnya akan ada pemateri yang berbeda-beda jadi tidak sabar untuk menanti Jum'at selanjutnya. Apalagi tadi pematerinya juga bagus, jadi lebih enak untuk menyerap ilmunya," Ujarnya
Ia berharap kegiatan semacam ini dapat rutin dijalankan setiap bulannya sebagai program religius bagi karyawan dan karyawati di lingkungan Setda, Setwan dan BKAD
"Tidak perlu mengundang dari luar. Bisa dari internal saja dan dilakukan di Mushola mungkin sudah cukup," harapnya
Jumat, 15 Maret 2024